angindai.com platfom digital modern
DaerahNews

KPU Pinrang Akan Buka Rekrutmen Badan Adhoc Pilkada April ini

×

KPU Pinrang Akan Buka Rekrutmen Badan Adhoc Pilkada April ini

Sebarkan artikel ini
Ketua KPU Pinrang Muhamad Ali Jodding, Anggota KPU Pinrang Hamdan (tengah) dan Sekertaris KPU Pinrang Masmuda (IST)
Ketua KPU Pinrang Muhamad Ali Jodding, Anggota KPU Pinrang Hamdan (tengah kemeja putih), Anggota KPU Pinrang Mahmud dan Sekertaris KPU Pinrang Masmuda (IST)

ANGINDAI.COM – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pinrang akan segera membuka rekruitmen untuk petugas badan adhoc Pilkada serentak 2024. 

Hal ini disampaikan oleh Komisioner KPU Pinrang, Hamdan yang memastikan bahwa badan adhoc untuk pemilihan kepala daerah tahun 2024 tidak jauh berbeda dengan badan adhoc untuk Pemilu lalu.

Proses rekruitmen akan mengikuti panduan dan jadwal yang ditentukan oleh KPU RI dalam Peraturan KPU Nomor 476 Tahun 2024.

Badan adhoc tersebut terdiri dari panitia pemilihan kecamatan (PPK), panitia pemungutan suara (PPS) di tingkat desa dan kelurahan, serta kelompok penyelenggara pemungutan suara (KPPS). 

“PPK dan PPS akan dibentuk sesuai jadwal KPU Pusat pada bulan April hingga Mei 2024, namun saat ini masih tahap sosialisasi,” kata Hamdan kepada Angindai.com, Jum’at (19/4).

“Rekrutmen petugas PPK dan PPS Pilkada 2024 terbuka untuk umum,” tambahnya.

Hamdan mengatakan bahwa jumlah total PPK dan PPS akan disesuaikan dengan kebutuhan setiap kecamatan dan kelurahan.

“Untuk jumlah PPK tetap 5 per kecamatan dan PPS 3 per desa/kelurahan,” ungkapnya.

Hamdan menegaskan perekrut badan adhoc Pilkada 2024 lingkup KPU Pinrang tidak ada yang diprioritaskan. Semua memiliki peluang yang sama.

Kata dia, karena dimungkinkan khusus KPU Pinrang perekrutan tetap menggunakan sistem Computer Assisted Tes (CAT).

“Tidak ada yang diprioritaskan dalam proses perekrutan nantinya baik adhoc incumbent atau baru. Tentu mereka ada proses evaluasi kinerja. Karena kita gunakan tes CAT, nanti dipusatkan satu titik,” jelasnya.

“Untuk incumbent PPK dan PPS, kita harapkan ikut mendaftarkan diri lagi,” ujar Hamdan, Kordinator Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan SDM KPU Pinrang itu.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *