ANGINDAI.COM – Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Makassar merilis Prakiraan Cuaca wilayah Sulawesi Selatan dan sekitarnya hari ini tanggal 23 Januari 2024.
Berikut perkiraan cuaca hari ini:
-Pagi Hari
Berawan dan Berpotensi Hujan Ringan – Sedang di wilayah Barru, Pangkep, Maros, Makassar, Gowa dan Takalar.
-Siang/Sore Hari
Hujan Ringan, Potensi Hujan Sedang – Lebat di wilayah Luwu Utara, Luwu, Barru, Pangkep, Maros, Makassar, Gowa, Takalar, Kecuali Berawan di wilayah Bantaeng, Bone, Bulukumba, Selayar, Sinjai, dan Wajo.
-Malam Hari
Berawan dan Berpotensi Hujan Ringan di wilayah Barru, Gowa, Makassar, Maros, Pangkep dan Takalar.
-Dini Hari
Berawan, Berpotensi Hujan Ringan – Sedang di wilayah Barru , Gowa, Makassar, Maros, Pangkep, Takalar dan Jeneponto.
-Suhu Udara : 20 – 33 °C.
-Kelembapan Udara: 65 – 95 %.
-Angin: Barat Daya – Barat Laut / 10 – 40 km/jam.
Peringatan Dini:
Moderate Sea (Gel. 1.25-2.5 m) terjadi di Selat Makassar bagian selatan, Perairan Parepare, Perairan Spermonde Makassar bagian barat, Perairan Spermonde Makassar, Perairan barat Kep. Selayar, Perairan Sabalana, Perairan timur Kep.Selayar, Laut Flores bagian utara, Laut Flores bagian barat, Perairan P. Bonerate – Kalaotoa bagian utara, Perairan P. Bonerate – Kalaotoa bagian selatan, dan Laut Flores bagian timur.
Waspada potensi bencana hidrometeorologi di wilayah Sulawesi Selatan
Prakirawan BMKG Makassar
Dibuat: 23 Januari 2024, 06:00 WITA
http://www.bmkg.go.id