angindai.com platfom digital modern
BeritaDaerah

Bupati Pinrang Tinjau Langsung Lokasi Bencana, Upaya Hadirkan Solusi Nyata bagi Warga Terdampak

×

Bupati Pinrang Tinjau Langsung Lokasi Bencana, Upaya Hadirkan Solusi Nyata bagi Warga Terdampak

Sebarkan artikel ini

ANGINDAI.COM — Bupati Pinrang H.A. Irwan Hamid, S.Sos melakukan kunjungan langsung ke sejumlah titik bencana dan lokasi pekerjaan penanganan bencana di beberapa wilayah Kabupaten Pinrang, Senin (5/1).

Kunjungan ini, menurut Bupati Irwan, tidak hanya bertujuan untuk meninjau secara langsung dampak bencana hidrometeorologi berupa banjir rob, abrasi, dan tanggul jebol, namun juga sebagai bentuk asistensi Pemerintah Kabupaten Pinrang dalam mencari solusi konkret atas persoalan yang dihadapi masyarakat.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Irwan melihat langsung kondisi warga terdampak sekaligus mengimbau masyarakat untuk senantiasa meningkatkan kewaspadaan, mengingat intensitas curah hujan yang masih cukup tinggi dan berpotensi menimbulkan bencana susulan.

Adapun lokasi yang dikunjungi di antaranya kawasan terdampak banjir rob dan abrasi di Kelurahan Data, Kecamatan Duampanua.

Pada lokasi ini, tercatat sebanyak 35 unit rumah warga terdampak, serta kerusakan pada jalan rabat beton sepanjang kurang lebih 350 meter yang selama ini menjadi akses vital masyarakat.

Selain itu, Bupati Irwan juga meninjau langsung kondisi tanggul jebol di Desa Rajang, Kecamatan Lembang.

Kerusakan tanggul ini dinilai cukup mengkhawatirkan karena mengancam ratusan hektar lahan pertanian warga, baik sawah maupun perkebunan jagung, yang menjadi sumber utama penghidupan masyarakat setempat.

Tak hanya itu, Bupati Irwan juga menyempatkan diri mengunjungi lokasi abrasi di Desa Waetuoe, Kecamatan Lanrisang.

Pada kesempatan ini, Bupati Irwan turut meninjau kesiapan lokasi yang akan digunakan dalam pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) yang direncanakan digelar dalam beberapa pekan ke depan.

Bupati Irwan menegaskan, Pemerintah Kabupaten Pinrang akan terus berupaya hadir di tengah masyarakat, khususnya dalam kondisi darurat, dengan melakukan langkah-langkah cepat dan terukur serta membangun koordinasi dengan pihak terkait agar dampak bencana dapat diminimalkan serta aktivitas dan perekonomian warga bisa segera kembali normal.

“Keselamatan dan kenyamanan masyarakat adalah prioritas. Pemerintah akan terus berupaya mencarikan solusi agar dampak bencana ini bisa segera ditangani dan tidak berlarut-larut,” ungkap Bupati Irwan.

Langkah ini diharapkan mampu memberikan rasa aman bagi masyarakat, sekaligus menjadi wujud nyata kehadiran pemerintah dalam melindungi dan melayani warganya di tengah situasi bencana.(*/)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Prove your humanity: 3   +   3   =