ANGINDAI.COM – Pemerintah Kabupaten Pinrang terus menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan kualitas pendidikan dengan memastikan proses belajar dan kedisiplinan tenaga pengajar berjalan optimal.
Hal ini terlihat ketika Bupati Pinrang, H. A. Irwan Hamid, S.Sos, melakukan inspeksi langsung ke SDN 173 Tiroang di sela kunjungannya ke beberapa wilayah di Kabupaten Pinrang, Kamis (6/11).
Dalam kunjungan tersebut, Bupati Irwan menegaskan bahwa pemantauan ini dilakukan sebagai bagian dari upaya memastikan tenaga pendidik hadir tepat waktu dan menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab, sehingga proses belajar mengajar dapat berlangsung maksimal.
“Pendidikan yang berkualitas berawal dari tenaga pengajar yang disiplin dan lingkungan belajar yang kondusif. Pemerintah ingin memastikan bahwa anak-anak kita mendapatkan hak pendidikan terbaik,” ujar Bupati Irwan.
Selain meninjau kedisiplinan para guru, Bupati Irwan juga memantau secara langsung sarana dan prasarana pendukung kegiatan belajar, termasuk pelaksanaan program makanan bergizi bagi siswa.
Program ini, lanjutnya, merupakan salah satu upaya pemerintah dalam menjaga kesehatan dan semangat belajar anak di sekolah.
“Kita ingin memastikan program makanan bergizi berjalan sesuai rencana, karena gizi yang cukup menjadi fondasi penting bagi tumbuh kembang dan kecerdasan anak,” tambahnya.
Melalui kegiatan ini, Bupati Irwan berharap seluruh sekolah di Kabupaten Pinrang terus meningkatkan kedisiplinan dan kualitas pembelajaran.
Pemerintah, lanjutnya, akan terus melakukan pendampingan dan pemantauan agar dunia pendidikan di Pinrang mampu melahirkan generasi yang unggul, sehat, dan berdaya saing.
“Harapan kita, anak-anak Pinrang tumbuh menjadi generasi cerdas dan berkarakter, karena dari merekalah masa depan daerah ini dibangun,” tutupnya.(*/)
























