ANGINDAI.COM — Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Pinrang Nomor Urut 3, Usman Marham-Andi Hastri (UM DIHATI TA) kembali melakukan Kampanye di Desa Patobong, Kecamatan Mattiro Sompe pada Kamis, 21 November 2024.
Ribuan warga dari Kecamatan Mattiro Sompe dan Kecamatan Lanrisang berbondong-bondong datang di Kampanye UM DIHATI TA di Lapangan Sepak Bola Desa Patobong.
Mulai dari kalangan emak-emak, pemuda, hingga orang tua, nampak memadati kampanye UM DIHATI TA kali ini.
Dalam tengah teriknya matahari, Andi Hastri memilih berdiri ditengah ribuan warga yang hadir. Hal tersebut dilakukan karena ingin menunjukkan kesetaraan antara pemimpin dengan rakyatnya.
“Saya berdiri disini untuk melihat secara langsung masyarakat. Kalau rakyat rasakan panasnya matahari, saya juga harus merasakan. Saya tidak akan makan ikan yang besar jika rakyat ku tidak memakan ikan yang besar juga,” tegas Andi Hastri.
Perempuan kelahiran Pinrang ini mengajak masyarakat Pinrang untuk melakukan perubahan dan membuat Bumi Lasinrang menjadi maju dan bersaing dengan kabupaten/kota yang lain.
“Saya ajak-ki melakukan perubahan. Kita tidak mau tertinggal lagi dan jalan ditempat. Kita mau melakukan perubahan agar Pinrang tidak dianggap enteng daerah lain,” tegas Andi Hastri.
Diketahui, untuk mewujudkan Pinrang Maju, UM DIHATI TA memiliki 8 Program Unggulan, yakni;
1. Pemerataan peningkatan infrastruktur jalan.
2. Peningkatan infrastruktur jalan tani dan irigasi.
3. Menjamin ketersediaan pupuk bagi petani.
4. Stabilisasi harga kebutuhan pokok.
5. Peningkatan pelayanan kesehatan dan pemberian BPJS gratis.
6. Pelatihan SDM siap kerja untuk pemuda dan milenial.
7. Pemberdayaan UMKM, ekonomi kreatif, dan perempuan.
8. Peningkatan mutu pendidikan serta tunjangan tambahan penghasilan pegawai (TPP).