Ekonomi & Bisnis

Investasi Obligasi, Buka RDN BRI Dapat Cashback Rp50 Ribu

×

Investasi Obligasi, Buka RDN BRI Dapat Cashback Rp50 Ribu

Sebarkan artikel ini
Untuk transaksi pasar modal, BRI telah menyediakan fitur RDN di aplikasi BRImo
Untuk transaksi pasar modal, BRI telah menyediakan fitur RDN di aplikasi BRImo

ANGINDAI.COM – Saat ini, BRI bagi promo RDN yang menawarkan bonus saldo senilai Rp50.000,- per rekening. Cashback ini akan diberikan dalam bentuk top up saldo RDN setiap awal bulan berikutnya. 

Dikutip dari laman BRImo, Jum’at (22/3) program ini memiliki kuota sebanyak 10.000 RDN, dan untuk mendapatkan cashback, saat mendaftar RDN, pastikan untuk mengisi kolom kode referral dengan “2024”.

Apa itu RDN?

RDN singkatan dari Rekening Dana Nasabah, merupakan rekening khusus untuk keperluan transaksi di pasar modal. Berbeda dengan rekening bank konvensional, RDN dirancang khusus untuk kegiatan berinvestasi di pasar modal seperti membeli efek (saham, obligasi, dll), menerima hasil penjualan efek, dan mendapatkan dividen atau kupon.

Perbedaan RDN dengan Rekening Bank Biasa

RDN tidak bisa digunakan untuk transaksi sehari-hari seperti transfer, tarik tunai, atau pembayaran. Selain itu, RDN tidak menghasilkan bunga karena fokus utamanya adalah membantu investor bertransaksi dengan lebih mudah dan aman di pasar modal.