ANGINDAI.COM – Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Institut Cokroaminoto Kabupaten Pinrang menggelar sunatan atau khitanan massal di SD 254 Madallo, Kabupaten Pinrang, Jumat 8 Maret 2024.
Sunatan massal itu bekerja sama dengan Khitan Lem Nusantara. Sunatan massal ini diikuti oleh 20 anak dan melibatkan 16 tenaga medis dari Khitan Lem Nusantara yang dipimpin oleh Rachmat Rauf, S. Kep Ns.
Presiden BEM Institut Cokroaminoto Pinrang, Bill Gates, mengatakan bahwa mereka terus berupaya memberikan perhatian terhadap kesehatan masyarakat melalui kegiatan sosial.
“BEM ICP juga berkomitmen untuk terus mengadakan kegiatan kemanusiaan lainya seperti khitanan massal ini,” kata Bill Gates kepada Angindai.com, Sabtu (9/3).
Bill Gates mengaku kegiatan sunatan massal tersebut merupakan kali pertama pengurus BEM Institut Cokroaminoto Pinrang.
Ia mengatakan aksi sosial itu tidak dipungut biaya. Dia berharap kegiatan ini dapat terus dilanjutkan oleh pengurus BEM selanjutnya.
“Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk memberikan kemudahan dan layanan sunatan massal gratis bagi anak-anak dari keluarga yang kurang mampu,” ujarnya.